Back

Workshop Implementasi Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim (Palembang, 12-14 Februari 2025)

Workshop Implementasi Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim (Palembang, 12-14 Februari 2025)

Workshop Implementasi Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim (Palembang, 12-14 Februari 2025)

oleh
479 479 people viewed this event.

Workshop Implementasi Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim yang telah diselenggarakan adalah merupakan kerja sama Jimly School of Law and Government (JSLG) – Konrad Adenauer Stiftung (KAS) – Komisi Yudisial (KY) dan merupakan kegiatan ke 32 (tiga puluh dua) yang dilaksanakan sejak tahun 2014.

Adapun tujuan Workshop ini adalah:
1.Menggali pengalaman para Hakim dalam menerapkan Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim;
2.Mendorong para Hakim untuk mampu mengidentifikasi dan merumuskan langkah-langkah yang efektif, bagi terwujudnya lingkungan yang kondusif bagi terimplementasinya Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim (KE-PPH);
3.Merumuskan berbagai permasalahan yang ditemukan dan pemecahannya sebagai bahan masukan bagi Komisi Yudisial dan Mahkamah Agung dalam penetapan kebijakan pengawasan dalam pelaksanaan Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim;

Materi bahasan meliputi:
1. Keynote Speech: Pelembagaan Peradilan Etika
2. Peran Komisi Yudisial dalam Proses Peningkatan Kapasitas Hakim Dalam Kerangka Menjaga & Menegakkan Kerhormatan & Keluhuran Martabat Hakim
3. Arah Kebijakan dan Pelaksanaan Pengawasan Perilaku Hakim di Lingkungan Mahkamah Agung RI dan Badan Peradilan di Bawahnya
4. Integritas dan Profesionalitas Hakim
5. Membangun lingkungan yang Memfasilitasi Penerapan KE-PPH oleh Hakim.
6. Etika Yudisial dan Akuntabilitas Hakim dalam Penegakan Hukum dan Keadilan

Narasumber dalam workshop ini adalah:
1. Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, S.H. (Ketua Dewan Pembina JSLG)
2. Sukma Violetta, S.H., LL.M. (Komisi Yudisial RI)
3. Muh. Djauhar Setyadi, S.H., M.H. Inspektur Wilayah I pada Badan Pengawasan Mahkamah Agung.
4. Dr. R. W. Matindas (Universitas Indonesia)
5. Sahat Khirsfianus Panggabean, S.Psi., M.Psi. (Universitas Indonesia)
6. Dr. J. Haryatmoko, SJ (Universitas Sanata Dharma)

Event registration closed.
 

Date And Time

2025-02-12 to
2025-02-14
 

Tanggal Akhir Pendaftaran

2025-02-11
 

Tipe-tipe Acara

 

Kategori Acara

Share With Friends